Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar Roadshow Bus ke beberapa kota di Indonesia, Roadshow bertajuk ‘Jelajah Negeri Bangun Antikorupsi:Roadshow Bus KPK 2024”.
Bandung menjadi kota terakhir dalam kegiatan Roadshow Bus KPK di Jawa Barat. Sebelumnya dilaksanakan di kabupaten Cianjur dan Kabupaten Bandung Barat. Bus KPK yang merupakan “kelas berjalan” ini hadir Bandung, Jawa Barat, dari tanggal 4 hingga 11 Agustus 2024.
Sebelumnya, Roadshow Bus sudah berlangsung di 12 daerah di pulau Jawa, yaitu dari Bangkalan, Bojonegoro, Surabaya, Brebes, Wonosobo, Semarang, Cianjur, Bandung Barat, Bandung, Lebak, Pandeglang dan berakhir di Serang, Banten.
Acara ini merupakan bagian dari upaya KPK untuk memperkuat komitmen pemberantasan korupsi berkolaborasi dengan pemerintah daerah serta stakeholders lainnya.
Salah satu pengunjung Aulia Hamdan (21) Mahasiswa menilai, bahwa kegiatan ini sangat bagus. Terlebih kegiatan ini dapat menjadi salah satu sosialisasi kepada masyarakat tentang bahayanya korupsi.
“Untuk adanya bus KPK, semoga lebih baik terutama saat ini mendekati pesta politik,” katanya, Di Gedung, Sate, Kamis, (08/08).
“Semoga lebih baik, dalam pemberantasan korupsi. Dengan ada bus ini sangat membantu dalam sosialisasi bahaya korupsi dan dapat menyadarkan masyarakat,” ucapnya.
Selain itu Pameran pelayanan publik milik pemerintah provinsi dan pemerintah kabupaten, booth antikorupsi, dan bus KPK serta UMKM hadir di Gedung Sate selama kegiatan roadshow bus berlangsung yang dapat diakses oleh seluruh pengunjung masyarakat.
Program roadshow ini tidak hanya berfokus pada kegiatan edukasi anti korupsi, tetapi juga kolaborasi dengan berbagai pihak terkait dalam upaya mencegah korupsi di daerah. Dalam setiap kegiatannya, KPK akan melibatkan masyarakat dan organisasi lokal untuk memperkuat kesadaran dan komitmen bersama dalam memberantas korupsi.
Acara ini terbuka untuk umum dan diharapkan dapat dihadiri oleh masyarakat Bandung dan sekitarnya untuk bersama-sama membangun Indonesia yang bebas dari korupsi.
© Copyright 2024, All Rights Reserved