PDAM Tirta Galuh Ciamis, bersama dengan sejumlah komunitas peduli lingkungan seperti KPS Pedal Gas, Jurig Cai, Galuh Asri, dan Cireong, sukses menggelar aksi penghijauan besar-besaran di bantaran sungai Kabupaten Ciamis. Kegiatan ini merupakan bagian dari perayaan Hari Sungai Nasional dan Hari Jadi PDAM Tirta Galuh yang ke-36 pada Sabtu (27/7).
Aksi penanaman sejuta pohon dilakukan di tiga sungai utama, yakni Cileeur Kawali, Cileeur Sadananya, dan Citanduy. Salah satu lokasi penanaman yang menjadi pusat perhatian adalah wahana wisata Cireong, Desa Sukaresik, Kecamatan Sindangkasih.
Berbagai jenis bibit pohon, mulai dari pohon keras hingga pohon buah seperti manggis, durian, picung, dan kawung, ditanam dalam kegiatan ini. Direktur Utama PDAM Ciamis, Amsi Yudi Purwanto, mengungkapkan bahwa aksi ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap lingkungan hidup.
"Semakin banyak penduduk, semakin penting kita menjaga alam," tegas Amsi. Ia berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi generasi mendatang.
Senada dengan Amsi, Sekretaris Camat Sindangkasih, Irfan Hielmi, juga mengapresiasi aksi ini. Ia menekankan pentingnya kerja sama semua pihak dalam menjaga kelestarian alam, terutama sumber air yang sangat vital bagi kehidupan. Irfan berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan.Foto: Penanaman Pohon di Bantaran Sungai oleh PDAM Tirta Galuh Ciamis.
© Copyright 2024, All Rights Reserved