Dalam upaya mewujudkan keamanan, keselamatan, dan ketertiban lalu lintas, Sat Lantas Polres Tasikmalaya Kota menggelar sosialisasi dengan metode door-to-door serta membagikan pamflet dan stiker tertib berlalu lintas.
Kegiatan ini berlangsung di Kampung Tertib Lalu Lintas yang terletak di Kompleks Perumahan Bumi Asri Dirgantara, Kelurahan Parakannyasag, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya pada Selasa (13/8).
Dalam kegiatan tersebut, petugas kepolisian dari Satlantas Polres Tasikmalaya Kota memberikan sosialisasi dan edukasi mengenai tata tertib berlalu lintas kepada masyarakat setempat.
Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Joko Sulistiono, melalui Kanit Kamseltibcarlantas Satlantas Polres Tasikmalaya Kota, Iptu Ipan Faisal, menyatakan bahwa pembangunan Kampung Tertib Lalu Lintas hampir selesai dan akan diresmikan serta dinilai langsung oleh Korlantas Mabes Polri pada 15 Agustus 2024.
Iptu Ipan Faisal menambahkan, menjelang peresmian, pihak kepolisian, Dinas Perhubungan, Jasa Raharja, komunitas Vespa, serta Ketua RT setempat membagikan stiker imbauan kepada warga. Stiker ini dipasang di tembok dan kaca rumah untuk meningkatkan kesadaran mengenai pentingnya tertib berlalu lintas.
"Kami membagikan stiker sebagai bagian dari imbauan mengenai Keamanan, Keselamatan, Ketertiban, dan Kelancaran Berlalu Lintas (Kamseltibcarlantas)," terang Iptu Ipan Faisal.
Iptu Ipan juga berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kepatuhan warga terhadap peraturan berlalu lintas.
"Kami berharap warga semakin tertib. Jika ada pelanggaran, kami akan memberikan imbauan atau teguran," ujarnya.
Sementara itu, Lurah Parakannyasag, Ugan Nugraha, menyambut positif program ini. Ia menilai adanya taman lalu lintas di kampung tersebut sangat bermanfaat sebagai sarana edukasi berlalu lintas bagi anak-anak sejak dini.
"Kami sangat mengapresiasi program ini, terutama karena adanya taman lalu lintas yang mendukung pendidikan anak-anak," kata Ugan Nugraha.
Ugan Nugraha juga menambahkan bahwa pembangunan Kampung Tertib Lalu Lintas dilakukan dengan anggaran sederhana namun maksimal melalui gotong royong.
"Kedepannya, kami berharap ada tambahan fasilitas seperti kebun binatang mini untuk menarik minat anak-anak dan mendukung edukasi lalu lintas," tutup Ugan Nugraha.
© Copyright 2024, All Rights Reserved