Politisi Golkar sekaligus pengusaha jalan tol Jusuf Hamka tiba di Whoosh Station Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Sabtu (10/8).
Kedatangan Jusuf Hamka atau akrab disapa Babah Alun langsung disambut langsung Ketua DPP Partai Golkar Bidang Pemenangan Pemilu Wilayah Jawa 1, sekaligus Sekretaris DPD Partai Golkar Jabar, MQ Iswara.
Kedatangan Babah Alun di Bandung ini juga menjawab tugas dari Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto untuk mendampingi Dedi Mulyadi di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar.
MQ Iswara menyatakan mundur dari bursa pencalonan Wakil Gubernur Jawa Barat dan siap mendukung Jusuf Hamka untuk maju dan menjadi pendamping Dedi Mulyadi yang sudah dideklarasikan pertama oleh Partai Golkar.
"Yang pertama saya sampaikan saya sudah mundur dari bursa pencalonan Wagub, jadi saya sudah mundur dan Alhamdulillah ketua umum kemarin sudah sama-sama kita simak menyebut nama Pak Jusuf Hamka untuk calon Wakil Gubernur di Jabar," kata Iswara.
Iswara menyebut, Jusuf Hamka merupakan pribadi muslim yang taat, berjiwa sosial tinggi dan merupakan putra angkat dari ulama Indonesia terkenal Buya Hamka.
"Kita kenal Pak Jusuf Hamka tentunya seorang yang sangat punya jiwa sosial tinggi, dikenal dengan konglomerat jalan tol, konglomerat nasi bungkus. Beliau juga seorang muslim yang taat, putra angkat dari KH. Buya Hamka yang kita kenal. Jadi saya secara pribadi mendukung pak Jusuf Hamka," jelasnya.
Sementara itu, Jusuf Hamka siap untuk maju menjadi Cawagub Jabar. Kesiapan itu dia buktikan dengan mulai menyapa masyarakat di Kota Bandung. "Saya tiba di Bandung," kata Jusuf Hamka.
Dia mengaku siap ditempatkan dimanapun sesuai intruksi partai. Begitupun jika partai koalisi menunjuk dirinya untuk menjadi pendamping Dedi Mulyadi.
"Saya harus siap kalau udah perintah partai, tetapi kan saya menjajaki apakah warga Jawa Barat menginginkan saya. Saya pakai kunci inggris ke mana saja bisa. Mau jadi apa aja juga bisa, hidup saya ibaratnya di dunia ini udah selesai tinggal ke mana aja pengabdian," tegas Jusuf Hamka.
© Copyright 2024, All Rights Reserved