Temuan jasad seorang pria menggegerkan warga Jalan Kebon Kembang, Tamansari, Bandung Wetan, Bandung. Jasad pria tersebut ditemukan di dekat Baltos, Jumat (10/5) sekira pukul 14.30 WIB.
Berdasarkan keterangan pihak kepolisian, jasad pria tersebut berinisial M berusia 54 tahun dan merupakan warga kawasan Merdeka Lio, Bandung Wetan.
Bhabinkamtibmas Tamansari, Polsek Bandung Wetan, Aipda Deni mengatakan, jasad tersebut ditemukan warga berinisial SY saat sedang memarkirkan kendaraannya.
"Ia (SY) melihat korban sudah tergeletak kemudian menanyakan kepada warga sekitar apakah ada yang mengetahui korban atau tidak," ungkap Aipda Deni.
Setelah petutgas INAFIS Polrestabes Bandung melakukan olah TKP, jasad tersebut langsung dibawa ke Rumah Sakit Sartika Asih guna penyelidikan lebih lanjut.
"Korban dibawa ke Rumah Sakit Sartika Asih dan pihak keluarga alhamdulillah sudah dapat dihubungi dan sudah diarahkan untuk datang ke rumah sakit," ucapnya.
Sedangkan terkait penyebab kematian korban, kata Deni, pihak kepolisian belum dapat memastikan karena harus menunggu hasil visum dari rumah sakit
"Itu nanti pihak rumah sakit apakah ada penganiayaan atau tidak itu tergantung hasil dari rumah sakit," pungkas Aipda Deni.
© Copyright 2024, All Rights Reserved